Kapolres Madiun Kota Ikuti Rakor Penanganan Konflik Sosial, Aman Itu Mahal



Klikmadiun.com – Polres Madiun Kota mengikuti rapat koordinasi (rakor) Tim Penanganan Konflik Sosial pada Senin (27/2/2023) di Gedung Diklat Kota Madiun. Acara yang digelar oleh Pemerintah Kota Madiun tersebut diikuti oleh seluruh jajaran Forkopimda dan stake holder terkait serta  tokoh masyarkat dan para pemimpin perguruan pencak silat di kota pendekar ini.

 

Rakor dibuka langsung oleh Wali Kota Madiun Maidi secara virtual dari Jenewa, Swiss menggunakan layanan teleconference. Diadakannya rakor merupakan upaya untuk meningkatkan sinergitas tim terpadu penanganan konflik sosial dalam rangka meningkatkan standaritas keamanan di kota Madiun.

 

Kapolres Madiun Kota, AKBP Suryono yang turut hadir langsung dalam rapat menyampaikan pesan Wali Kota Madiun untuk semua lini masyarakat yang menyebutkan bahwa situasi aman adalah hal berharga di era masa kini.

 

"Saya mengutip kata Pak Wali bahwa aman itu mahal, aman itu berharga. Contohnya kita punya duit banyak, bojo ayu (istri cantik) tapi hidup di Ukraina, semua buat apa kalau lingkungan kita perang," tutur Kapolres Madiun Kota menirukan Wali Kota Madiun.

 

Menurut AKBP Suryono, terdapat dua hal komponen yang merupakan indikator terciptanya situasi aman dan kondusif yakni perlunya saling menjaga dan edukasi antar semua warga masyarakat.

 

"Ada 2 komponen yang harus dipenuhi. Yang pertama aman lingkungan. Dan alhamdulilah kota Madiun tergolong aman, dengan kriminalitasnya yang rendah. Selanjutnya adalah individunya. Sehingga individu ini perlu dijaga agar tidak menyebabkan konflik," lanjutnya.

 

Kapolres juga menyampaikan apresiasi yang tinggi atas upaya yang telah dilakukan para pemimpin perguruan pencak silat di Kota Madiun dlam memberikan edukasi yang baik kepada generasi penerusnya.

 

"Saya sangat berterima kasih sekali kepada para sesepuh seluruh perguruan sampai saat ini kita Madiun masih aman dan kondusif,"tutupnya.(klik-2)


Post a Comment

أحدث أقدم