Lapas 1 Madiun Berikan Pelayanan yang Bersih dan Nyaman Dengan Lakukan Penyedotan Pada Septic Tank

Klikmadiun.com | Madiun - Dalam upaya memberikan pelayanan Prima terutama mewujudkan lingkungan Lapas menjadi sehat, bersih dan nyaman, salah satunya yaitu dengan memelihara saptic tank di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Madiun Kanwil kemenkumham Jatim dengan melakukan penyedotan septic tank blok hunian Warga Binaan, Jumat (01/03).


Kegiatan ini rutin dilakukan dalam upaya mewujudkan Lingkungan Lapas Kelas I Madiun menjadi sehat, bersih dan nyaman. Kesadaran hidup sehat harus dimulai dari individu. Penunjang hidup sehat salah satunya adalah pengelolaan limbah rumah yang higienis.


Kasubag Keuangan, Arief Wahyudi mengungkapkan tim nya melakukan pengerjaan secepat mungkin karna hal ini merupakan salah satu hal urgent yang perlu diantisipasi sebelum terjadinya masalah penampungan penuh atau penyumbatan pipa.


Kalapas I Madiun, Kadek Anton budiharta mengatakan bahwa Peyedotan saptic tank bertujuan untuk menghindari pencemaran lingkungan dan tersendatnya saptic tank. Tak perlu menunggu WC mampet, sedot septic tank dilakukan secara rutin. Upaya ini agar lingkungan dan kualitas air di Lapas Kelas I Madiun tidak tercemar.


"Ketika musim hujan seperti sekarang ini yang perlu diwaspadai bukan hanya banjir saja tapi penuhnya saptic tank juga harus diperhatikan, masalah saptic tank penuh bisa menimbulkan bau tidak sedap di sekitaran lapas dan dapat mengganggu, yang nantinya akan menimbulkan gangguan kamtib," ungkap Kadek.




pas/humas

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama